5 Kue Kering yang Sering dijumpai saat Lebaran – Selain makanan, menu kue kering juga menjadi hal yang tidak bisa terpisahkan dengan hari raya lebaran. Kue kering bisa jadi teman bersantai saat kalian bercengkrama dengan sanak keluarga atau pun teman-teman ditemani dengan segelas sirup bahkan teh hangat. Sekali bertamu dan diserbu biasanya kue kering bisa habis seketika jika kalian menikmatinya sembari bercerita atau ngobrol-ngobrol.
Ini beberapa kue kering yang sering kita jumpai dirumah-rumah ketika bersilahturahmi saat lebaran.
Kue Kering Saat Lebaran
1. Nastar
Kue yang satu ini sangat terkenal, bentuknya yang memang sangat imut dengan satu kali gigit saja membuat selai nanas lumer dilidah. Kue nastar bisa kalian nikmati dengan aneka minuman. Kue yang dikenal dengan ledakan selai yang tersembunyi dibalik renyahnya kue ini bisa bikin kalian ketagihan.
2. Putri Salju
Kalau yang satu ini juga bersahabat untuk semua kalangan, intinya dia selalu hadir saat lebaran. Jadi teringat postingan Raditya Dika saat lebaran, dia berfoto sambil mencium setoples kue putri salju dengan caption “sedang mencium putri salju aga dia segera bangun dari tidurnya”. Kalian yang jomblo jangan sampai ikut halusinasi yah gara-gara kue putri salju. Kue ini memang enak, dibalut dengan gula halus yang memunculkan sensasi dingin saat digigit bikin kalian pengen terus nambah.
3. Keripik Stik Bawang
Ini hampir sama dengan keripik bawang, bedanya berbentuk stik. Rasanya sangat gurih, bukan Cuma pakai bawang keripik stik bawang ini dibuat pula dengan daun jeruk yang sudah dicincang. Bahan-bahannya membuatnya memiliki aroma dan rasa yang khas. Beberapa orang menaburi keripik ini dengan bumbu rasa jagung bakar yang banyak dijual di supermarket atau dipasar.
4. Kastengel
Kue ini bahannya hampir sama dengan nastar hanya saja kue ini tidak bisa lepas dari yang namanya keju. Bedanya kastangel tidak memerlukan selai, kue kering yang satu ini dinikmati dengan sensasi keju parut di tiap permukaannya.
5. Putu Kacang
Di Makassar kue ini dikenal dengan nama putu kacang, berbahan dasar kacang hijau yang sudah dihaluskan kemudian dicampur dengan gula yang telah dihaluskan pula. Kue ini termasuk kue tradisional yang cukup populer di kalangan suku Bugis Makassar. Tapi ternyata kue ini juga ada loh di luar pulau Sulawesi, ayo siapa yang tahu namanya? Yuk, cari tahu!
Beberapa jenis kue tadi ada kue yang diadaptasi dari luar negeri sampai kue tradisional merupakan kue yang cukup populer dan sering ditemui di hari lebaran.
Penasaran mau mencoba?
Kalian bisa coba membuat sendiri atau praktisnya bisa berburu kue ini di rumah teman kalian dengan bersilahturrahmi mumpung masiih suasana lebaran.
Kalau di rumah kalian ada kue apa saja? Yuk share di kolom komentar
Leave a Comment